Tradisi Kamis Pahing tentu sudah tidak asing bagi masyarakat di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Yap, setiap hari Kamis Pahing, seluruh masyarakat di DIY beramai-ramai mengenakan pakaian adat Yogyakarta, tak terkecuali para pelajar dan pegawai instansi pemerintah. Hal ini dilakukan untuk memperingati hari atau weton berdirinya Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat, yakni perpindahannya Kraton dari Ambarketawang ke Kraton saat ini.
Kamis Pahing diperingati setiap 35 hari sekali sesuai penanggalan jawa. Dengan begitu, masyarakat DIY akan tetap melestarikan budaya dan memaknai sejarah sebagai bagian integral dari kehidupan sosial.