PRODUKSI PADI, JAGUNG, DAN KEDELAI (ANGKA SEMENTARA 2006 DAN ANGKA RAMALAN I 2007) - Badan Pusat Statistik Kabupaten Gunung Kidul

Pelayanan statistik terpadu (PST) BPS Kabupaten Gunungkidul online melalui live chat (8.30-15.30 hari kerja) 

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui email: ipds3403@bps.go.id dengan subject Permintaan Data

BPS Kabupaten Gunungkidul sudah kembali di Jl Pemuda 19 A Baleharjo Wonosari

PRODUKSI PADI, JAGUNG, DAN KEDELAI (ANGKA SEMENTARA 2006 DAN ANGKA RAMALAN I 2007)

PRODUKSI PADI, JAGUNG, DAN KEDELAI (ANGKA SEMENTARA 2006 DAN ANGKA RAMALAN I 2007)Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 1 Maret 2007
Ukuran File :  MB

Abstraksi

A. PADI
  • Angka Sementara (ASEM) produksi padi Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2006 sebesar 708.163 ton Gabah Kering Giling (GKG), meningkat 37.460 ton (5,59 persen) dibandingkan produksi padi tahun 2005. Peningkatan produksi padi tahun 2006 disebabkan adanya kenaikan produktivitas sebesar 2,29 kuintal/hektar (4,47 persen) dan luas panen mengalami kenaikan sebesar 1.401 hektar (1,07 persen).
  • Angka Ramalan I (ARAM I) produksi padi Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2007 diperkirakan sebesar 656.136 ton GKG, turun sebanyak 52.027 ton (7,35 persen) dibandingkan dengan produksi tahun 2006. Penurunan produksi tahun 2007 diperkirakan terjadi karena adanya penurunan luas panen sebesar 3.753 hektar (2,84 persen) dan produktivitas diperkirakan akan menurun sebesar 2,49 kuintal/hektar (4,65 persen).
B. JAGUNG
  • ASEM produksi jagung Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2006 sebesar 223.620 ton pipilan kering, turun sebesar 25.340 ton (10,18 persen) dibanding produksi tahun 2005. Penurunan produksi jagung disebabkan oleh penurunan luas panen sebesar 2.444 ribu hektar (3,36 persen) dan produktivitas yang turun sebesar 2,42 kuintal/hektar (7,07 persen).
  • ARAM I produksi jagung Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2007 diperkirakan sebesar 242.787 juta ton pipilan kering atau naik sebesar 19.167 ton (8,57 persen) dibandingkan dengan produksi tahun 2006. Kenaikan produksi tersebut terjadi karena peningkatan luas panen sekitar 617 hektar (0,88 persen) dan produktivitas sebesar 2,43 kuintal/hektar (7,64 persen).
C. KEDELAI
  • ASEM produksi kedelai Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2006 sekitar 39.545 ton biji kering, naik sebesar 4.875 ton (14,06 persen) dibandingkan produksi tahun 2005. Kenaikan produksi terjadi karena kenaikan luas panen sebanyak 122 hektar (0,37 persen) dan kenaikan produktivitas sebesar 1,42 kuintal/hektar (13,64 persen).
  • ARAM I produksi kedelai Propinsi D.I. Yogyakarta tahun 2007 diperkirakan sebesar 36.454 ton biji kering atau turun sebesar 3.091 ton (7,82 persen) dibandingkan dengan produksi tahun 2006. Penurunan produksi kedelai tahun 2007 diperkirakan terjadi karena menurunnya produktivitas sebesar 1,37 kuintal/hektar (11,58 persen), sedangkan luas panen mengalami kenaikan sebesar 1.443 hektar (4,32 persen).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Gunungkidul Statistics of Gunungkidul RegencyJl. Pemuda 19A Baleharjo Wonosari 55811

Telp : (0274) 394180 Fax : (0274) 394181 Email : bps3403@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik